Tim Siluman Sat Reskrim Polrestabes Medan Tembak Mati Pelaku Jambret

Medan - Tim Siluman Sat Reskrim Polrestabes Medan, menembak mati seorang pelaku pencurian dengan kekerasan (Curas) jambret, Mhd Riski Agung ...

Medan - Tim Siluman Sat Reskrim Polrestabes Medan, menembak mati seorang pelaku pencurian dengan kekerasan (Curas) jambret, Mhd Riski Agung (21) warga Jalan Setia Luhur No.186 C Medan.

Selain menembak mati seorang pelaku, Tim Siluman Sat Reskrim Polrestabes Medan, juga menangkap dan menembak kaki dua pelaku lainnya, yakni Fauzan Akbar (22) warga Jalan Gatot Subroto dan Boy Sitorus (26) warga Jalan Medan-Binjai KM 12,5 Gang Gagak, Kecamatan Sunggal.

Sedangkan yang menjadi korban dalam hal ini adalah dr Renata Nainggolan SpPK (55) yang berprofesi sebagai  Dokter warga Vila Gading Mas I Blok K2, Simpang Marindal, Kecamatan Medan Amplas.

Penembakan ketiga pelaku yang satu diantaranya meninggal dunia tersebut dibenarkan Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda SH SIK melalui Kasat Reskrim Kompol M Firdaus SH SIK MH, Kamis (17/2/2022).

Dikatakan Kasat Reskrim, penangkapan dan penembakan ketiga pelaku dilakukan pada Rabu, 16 Februari 2022 sekira pukul 23.30 WIB.

"Penangkapan ketiga pelaku dipimpin Kasat Reskrim Polrestabes Medan, Kompol M Firdaus dan Kanit Pidum, AKP Reza di Jalan KH Wahid Hasyim, Medan," kata Kompol Firdaus. 

Dijelaskan Firdaus, kronologis penangkapan ketiga pelaku dilakukan setelah Tim Siluman Sat Reskrim Polrestabes Medan melakukan penyelidikan terkait kasus pencurian dengan kekerasan (jambret) di Jalan KH Wahid Hasyim tepatnya di depan Ucok Durian.

Dari hasil penyelidikan dan analisa, tim mendapatkan identitas pelaku dari kejadian curas tersebut di Jalan KH Wahid Hasyim. Pelaku tersebut bernama Agung, Aris, Fauzan dan Adit. Tim Siluman medapatkan infomasi lanjutan terkait keberadaan pelaku tersebut sedang berada di Jalan Kapten Sumarsono. 

Kemudian personel lansung bergerak cepat yang dipimpin Kasat Reskrim dan Kanit Pidum Polrestabes Medan untuk melakukan penangkapan. Selanjutnya tim berhasil mengamankan pelaku Agung. Kemudian dilakukan introgasi terhadap Agung dan Iainnya mengakui perbuatan pencurian dengan kekerasan di Jalan KH Wahid Hasyim bersama teman-temannya Aris, Fauzan, dan Adit.

Dari hasil introgasi pelaku yang diamankan bahwa-temannya, Fauzan sedang berada di Jalan Setia Budi dan Aris dan Adit Tekab ditangkap oleh Polsek Sunggal dalam kasus curas. 

Kemudian personel bergerak cepat  menuju ke persembunyian Fauzan dan berhasil mengamankan pelaku tersebut di Jalan Setia Budi.

"Pelaku Fauzan mengakui perbuatan pencurian dengan kekerasan dan berperan sebagai layang-layang (mengawasi dari kejauhan). Selanjutnya Tim melakukan pengembangan lanjutan mengenai keberadaan barang bukti hasil pencurian tersebut yang menurut pelaku dijual kepada Boy yang berada di Jalan KM 12,5 Gang Gagak," urai Kompol Firdaus. 

Tim berhasil mengamankan Boy Pada saat melakukan pengembangan terkait keberadaan sepeda motor yang digunakan saat melakukan curas di Jalan Sei Semayang. Pelaku yang tau keberadaan barang bukti tersebut adalah Agung dan Fauzan yang mencoba melakukan perlawanan terhadap petugas dengan merampas senjata api petugas.

"Dengan sigap Tim Siluman Sat Reskrim Polrestabes Medan melakukan tindakan tegas terukur kepada kedua pelaku dan mengenai dada kiri Agung dan kaki kiri Fauzan," jelas Kompol Firdaus. 

Untuk mendapat pertolongan pertama pada kedua pelaku, Tim membawanya ke RS Bhayangkara Polda Sumut.

"Agung yang tertembak di dada kiri sudah tidak bernyawa ketika sampai di RS Bhayangkara. Sedangkan Fauzan mendapat jahitan di kaki yang tertembak. Lalu Petugas membawa Fauzan dan Boy ke Mako Polrestabes guna dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," tegas Kompol Firdaus. 

Dijabarkan Kasat Reskrim, pelaku Agung merupakan residivis pada Tahun 2017 di Polsek Helvetia dalam kasus perampokan yang diatur dalam Pasal 365 KUHPidana dan pada Tahun 2020 di Polsek Medan Baru dalam kasus 365 KUHP.

"Sedangkan pelaku Fauzan merupakan residivis pada Tahun 2019 di Polsek Helvetia dalam kasus 365. Dan kedua teman pelaku lagi sudah ditahan di Polsek Sunggal dengan laporan yang berbeda, yakni Aris dan Adit," ujar Kompol Firdaus. 

Pelaku Fauzan mengakui berperan sebagai tim pantau bersama Adit dan Agung sebagai joki serta kapten dalam setiap mereka beraksi. Sedangkan Aris berperan melakukan eksekusi kepada korban. "Pelaku Boy mengakui sering menerima barang curian kelompok tersebut lebih dari 20 kali," jelas Kompol Firdaus. 

Sedangkan barang bukti yang diamankan berupa helm yang digunakan saat melakukan pencurian dengan kekerasan, jaket yang digunakan saat melakukan pencurian dengan kekerasan, tas yang digunakan saat melakukan pencurian dengan kekerasan, sepatu yang digunakan saat melakukan pencurian dengan kekerasan, serta rekaman CCTV.

Para pelaku melakukan pencurian dengan cara merampas tas milik korban dengan menggunakan sepeda motor milik pelaku dan hasil pencurian yang dilakukan pelaku guna mendapatkan uang untuk membeli narkoba dan kebutuhan sehari-hari.

"Atas perbuatannya, para pelaku dipersangkakan melanggar ketentuan pidana sebagaimana diatur dalam Pasal 365 KUHPidana tentang pencurian dengan kekerasan dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara," pungkas Kasat Reskrim Polrestabes Medan, Kompol Dr M Firdaus SH SIK MH

Menurut catatan di Kepolisian, tersangka  Agung melakukan tindak pidana Curas sebanyak 20 kali

1. TKP: Jl KH Wahid Hasyim (Depan Ucok Durian), kerugian: Tas yang berisi (Uang Rp.1.500.000 dan Hp android Oppo F7)

2 TKP: Kapt.Sumarsono, kerugian: Hp Android Asus

3. TKP: Tj.Sari (Lewat Mawar) kerugian: Tas yang berisi (Uang Rp 1.300.00 dan  Hp Oppo)

4. TKP: Ring Road kerugian: Hp Oppo.   5. TKP: Jl.Abdullah Lubis kerugian: Hp Android Oppo. 6. TKP: Jl.Jamin Ginting Kerugian: Hp Android Oppo A54 s

7. TKP: Jl. Ring Road kerugian: Tas yang berisi (Uang Rp.1.000.000 dan Hp android Vivo)

8. TKP: Jl Sunggal (Depan Loket Bus) kerugian: Hp Android Oppo A54

9. TKP: Tj.Sari kerugian: Hp Android Oppo A3s

10. TKP: Jl.Ringroad (Pasar 8) kerugian: Tas yang berisi (Uang Rp.1.500.000 dan Hp android)

11. TKP: Jl Gatot Subroto kerugian: Tas yang berisi (Uang Rp.1.200.000 dan Hp android Vivo)

12. TKP: Jl KH Wahid Hasyim (Depan Ucok Durian) kerugian: Tas yang berisi (Uang Rp.1.500.000 dan Hp android Oppo F7)

13. TKP: Jl Jamin Ginting, kerugian: Hp android Oppo Reno 6

14. TKP: Jl Flamboyan, kerugian: Tas yang berisi (Uang Rp.500.000 dan Hp android Realme)

15. TKP: Jl Simpang Pemda, kerugian: Tas yang berisi (Uang Rp 400.000 dan Hp android Xiaomi Note 9)

16. TKP: Jl Gatot Subroto kerugian: Tas yang berisi (Uang Rp.1.200.000 dan Hp android Vivo)

17. TKP: Jl Jamin Ginting, kerugian: Tas yang berisi (Uang Rp.560.000 dan Hp android Samsung)

18. TKP : Jl Tj. Sari, kerugian: Tas yang berisi (Uang Rp.1.600.000 dan Hp android Oppo). (Dedi/AViD)

 

COMMENTS

Nama

advertorial,4,Bali,3,BALIKPAPAN,1,Bandung,1,Bangka Belitung,1,BANGKINANG,3,BANTEN,3,BATAM,2,BENGKALIS,14,BINJAI,2,BOGOR,1,BUKITTINGGI,1,DPP PPRI,1,DPRD Pekanbaru,1,DUMAI,14,ekonomi,1,GAYO LUES,2,Hukum,66,IKN,1,INDONESIA,13,INHIL,4,INHU,8,INTERNASIONAL,3,Jakarta,185,jakarta timur,1,JAYAPURA,1,Kalimantan Timur,1,KAMPAR,79,KAMPAR KIRI,3,KAMPAR KIRI HULU,1,Kandis,1,Kanwil Menkumham Riau,1,Kejagung,4,Kejari,1,Kejati,4,Kemenkumham Riau,1,Kepulauan Meranti,6,Kesehatan,2,Korupsi,1,KPK,7,kriminal,6,KUANSING,10,LANGKAT,1,Lapas,2,Lapas Pekanbaru,2,Makasar,1,Mandau,1,MEDAN,15,Menkumham,3,MINAS,5,NASIONAL,126,Nusa tenggara timur,1,Olahraga,1,pariwisata,2,PEKANBARU,895,PELALAWAN,8,pemerintahan,3,Pemko,3,pendidikan,2,Perawang,1,Pidana,1,Pilkada Serentak,1,Polda Riau,2,politik,14,Polri,3,Riau,206,ROHIL,42,ROHUL,11,ROKANHULU,1,SELAT PANJANG,1,SIAK,111,SLEMAN,1,Sosial,1,SULAWESI SELATAN,1,Sumatera Barat,4,Sumbar,1,Tambang,2,TAPUNG HULU,2,Tarakan,1,TNI,3,TNI-Polri,1,YOGYAKARTA,1,
ltr
item
Riau Wicara: Tim Siluman Sat Reskrim Polrestabes Medan Tembak Mati Pelaku Jambret
Tim Siluman Sat Reskrim Polrestabes Medan Tembak Mati Pelaku Jambret
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEiAeBKBywq5mKqKAGKmxv2LPuS5fE5ofvrKNxoWOIqe2WgMVCyc66Zxw3XWZJUau-jy6K89vAyRtbtQttYJYG79f4IZpw5mhWF_hH5nAAr0G6fZ5nqzf1VKe9t9msV6mKJS-P4kTvvvEY_0IEQYXdsWKcDSMgxuLYJBHP8dRwS6GEDI8UpIt4PCSdis=w283-h400
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEiAeBKBywq5mKqKAGKmxv2LPuS5fE5ofvrKNxoWOIqe2WgMVCyc66Zxw3XWZJUau-jy6K89vAyRtbtQttYJYG79f4IZpw5mhWF_hH5nAAr0G6fZ5nqzf1VKe9t9msV6mKJS-P4kTvvvEY_0IEQYXdsWKcDSMgxuLYJBHP8dRwS6GEDI8UpIt4PCSdis=s72-w283-c-h400
Riau Wicara
https://www.riauwicara.com/2022/02/tim-siluman-sat-reskrim-polrestabes.html
https://www.riauwicara.com/
https://www.riauwicara.com/
https://www.riauwicara.com/2022/02/tim-siluman-sat-reskrim-polrestabes.html
true
1793629583767935525
UTF-8
Loaded All Posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy